SDMT Ponorogo Gelar Workshop Classroom Management Mastery Bersama Griya Parenting Indonesia

Ponorogo – Sekolah Dasar Muhammadiyah Terpadu (SDMT) Ponorogo kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas tenaga pendidik dengan menyelenggarakan workshop Classroom Management Mastery pada Sabtu (13/09). Kegiatan yang bertempat di Aula SDMT Ponorogo ini diikuti oleh sekitar 50 peserta yang terdiri dari tenaga pendidik internal.

Kepala SDMT Ponorogo, Ustadz Jainal, turut hadir penuh selama acara. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa workshop ini bertujuan untuk meng-update materi dan memperdalam pemahaman para guru sehingga semakin terampil dalam pelayanan dan pengelolaan kelas.

“Kegiatan ini kami adakan agar para guru mampu mengkontekstualisasikan materi dengan isu-isu terkini sekaligus meningkatkan kualitas layanan kepada siswa,” ujarnya.

SDMT yang merupakan sekolah favorit dengan jumlah siswa terbanyak di Ponorogo ini bermitra dengan Griya Parenting Indonesia untuk memberikan pemahaman kepada peserta berkaitan dengan manajemen pengelolaan kelas. Trainer yang hadir di antaranya Ustadz Drs. Miftahul Jinan, M.Pd.I., LCPC., Ustadz Anwari Nuril Huda, S.Sos.I., M.A., serta Ustadz Arif Anjaruddin, S.Pd.I.

Pelatihan difokuskan pada penguatan keterampilan guru dalam pengelolaan kelas melalui sejumlah materi praktis, di antaranya Membangun Kelas Impian, Mendesain Ruang Kelas, Strategi Menegur Siswa, dan Good Habit for Good Character.

Pelatihan berlangsung interaktif dengan kombinasi pemaparan materi, diskusi, dan praktik. Peserta diajak untuk tidak hanya memahami teori, tetapi juga menerapkan strategi pengelolaan kelas yang efektif sesuai kebutuhan sekolah. Keunggulan program Griya Parenting Indonesia diantaranya materi aplikatif, desain pelatihan komprehensif, tim trainer berpengalaman, serta mentoring dan pendampingan intensif menjadi nilai tambah dalam kegiatan ini.

Harapan besar setelah pelaksanaan workshop ini bisa menjadi langkah nyata dalam menjaga mutu layanan pendidikan. “Semoga SDMT mampu menjaga kualitas layanan dan terus memiliki etos kerja yang optimal, sesuai dengan harapan dan kebutuhan masyarakat.”

Tim Griya Parenting Indonesia